safinda

Upacara Bendera MTs – MAK SAFINDA

Diterbitkan : - Kategori : MTs Safinda

Penulis Siti Ila Rosyidatul Ula, Mellysa Sandyna, Mas Guntur Condro Satria Dewa (MAK 12)

Suasana Upacara Bendera Hari Senin

Upacara bendera adalah sebutan untuk upacara pengibaran bendera yang dilaksanakan di Indonesia. Upacara bendera wajib dilaksanakan setiap hari-hari besar nasional atau setiap hari Senin oleh berbagai macam instansi pemerintahan dan pendidikan di Indonesia. Selain prosesi pengibaran bendera, upacara bendera juga meliputi rangkaian prosesi lain, seperti mengheningkan cipta, pembacaan teks Pancasila dan Pembukaan UUD 1945, serta amanat dari pembina upacara, namun di MTs – MAK SAFINDA pada prosesi Upacara ditambah dengan pembacaan ikrar siswa dan Do’a.

Pada hari senin, 7 Februari 2022 dilaksanakan Upacara bendera di gedung SAFINDA Lt. 4. Dan Upacara bendera ini dilaksanakan setiap awal bulan. Petugas Upacara bendera kali ini dari kelas 7C dan peserta yang mengikuti Upacara bendera adalah segenap murid MTs – MAK SAFINDA. Pembina pada Upacara bendera kali ini adalah Ustadz Aqim Rahmatullah, S.Ag.

Ustadz Aqim selaku Pembina Upacara

Pesan yang disampaikan oleh Pembina Upacara sebagai berikut : 2 perbuatan Rasulullah SAW yang tercantum di dalam Diba’iyah yang pertama ialah Tidak membalas kesalahan orang lain dan selalu memaafkan, yang kedua tidak boleh saling menghina satu sama lain, karena penghinaan tersebut sama halnya kita menghina diri sendiri.

Foto saat penghormatan kepada bendera Merah Putih

6 tujuan upacara bendera di sekolah, di antaranya sebagai berikut:

  1. Memperkuat persatuan dan kesatuan bangsa dan Negara Kesatuan Republik Indonesia

2. Membiasakan bersikap tertib dan disiplin

3. Meningkatkan kemampuan memimpin

4. Membiasakan kekompakan dan kerjasama

5. Menumbuhkan rasa tanggung jawab

6. Mempertebal semangat kebangsaan dan cinta tanah air

Petugas Upacara Hari Senin bersama Kepala Madrasah Tsanawiyah

Semoga Allah SWT memberikan kita kekuatan dan kesehatan untuk selalu berbakti kepada Orang tua, Guru, Nusa dan Bangsa. Aamin yaa Rabbal ‘Alamin